Safety Talk : Awas Bahaya Lumpuh Wajah Atau BELL’S PALSY

Jangan anggap enteng terpaan angin ! Selain dapat menyebabkan masuk angin ternyata angin dapat menyebabkan bahaya bagi kesehatan anda. Hindari angin yang terus-menerus mengenai bagian wajah anda. Paparan angin yang secara intens ini dapat berpotensi mengakibatkan kelumpuhan di wajah. Bahasa medis untuk penyakit akibat terpaan angina pada wajah adalah Bell's Palsy.


Bell's Palsy ini adalah semacam stroke di bagian wajah. Perbedaan antara stroke dan Bell’s Palsy adalah kalau penderita stroke dalam keadaan tak sadar karena adanya gangguan peredaran darah otak , sedangkan penderita Bell's Palsy masih dalam keadaan siuman serta tidak dibarengi dengan kelumpuhan anggota badan atau tubuh lainnya .

Bell’s Palsy adalah penyakit yang menyerang wajah akibat terpaan angin. Wajah yang terkena serangan penyakit ini tidak secara menyeluruh , hanya menyerang sebagian wajah saja. Wajah yang terkena bisa hanya di sebelah kanan saja atau sebelah kiri saja. Angin yang secara terus menerus mengenai wajah akan membuat syaraf wajah menjadi lemah. Hal ini menyebabkan kelumpuhan yang tiba-tiba pada otot di satu sisi wajah. Wajah yang terkena serangan penyajit ini menjadi miring atau mencong.

Penyebab serangan penyakit ini diduga terjadi karena adanya pembengkakan pada syaraf wajah sebagai reaksi terhadap virus, penekanan atau berkurangnya aliran darah.

Berikut adalah contoh Penyebab Bell’s Palsy :

1.Angin dingin dari arah depan inimembuat saraf di sekitar wajah sembab lalau membesar ” Syaraf itu bernama saraf Nervous Facialis ”.
2.Akibatnya saraf terjepit, ini yang menyebabkan kelumpuhan dan hal ini biasanya di alami oleh pengendara sepeda motor yang melakukan perjalanan jauh dan mereka tidak menggunakan helm full face
3.Terlalu lama berada di ruang ber AC
4.Mandi air dingin di malam hari
5.Begadang / duduk diam dalam waktu lama di malam hari atau berada di tepi pantai dimana wajah terkena terpaan angin dari satu arah saja .

Adapun Gejala yang dialami oleh penderita Bell’s Palsy yaitu :

1.Bell’s palsy terjadi secara tiba – tiba..
2.Beberapa jam sebelum terjadi kelemahan pada otot wajah,, penderita merasakan nyeri di belakang telinga..Kelemahan otot yang terjadi bisa ringan sampai berat,, tetapi selalu pada sisi wajah.. Sisi wajah yang mengalami kelumpuhan menjadi datar dan tanpa ekpresi,, tetapi penderita seolah – olah wajahnya terpuntir..
3.Sebagian besar penderita mengalami mati rasa atau merasa ada beban di wajahnya,, meskipun sebetulnya sensasi wajah adalah normal..
4.Jiika bagian atas wajah juga terkena,, maka penderiita juga akan mengalami kesulitan dalam menutup matanya dii sisi yang terkena..

Tindakan Pertolongan / Pengobatan :

Pasien yang terkena Bell’s Palsy harus segera diperiksakan ke Dokter. Jika kelumpuhan otot wajah menyebabkan mata tidak dapat tertutup rapat, maka mata harus dilindungi dari kekeringan dengan tetes mata. Pada kelumpuhan yang berat pemijatan pada otot yang lemah dan perangsangan saraf akan dapat membantu terjadinya kekakuan otot wajah.

Berikut adalah beberapa saran agar terhindar dari Bell’s Palsy :

1.Jika anda berada di ruangan ber AC hindarkan hembusan angin dari AC langsung mengenai wajah anda secara terus menerus hanya dari satu sisi
2.Jika anda pulang kerja pada malam hari atau sesudah berolah raga berat, JANGAN LANGSUNG mandi atau mencuci wajah dengan air dingin .
3.Ketika mengendarai sepeda motor, gunakan helm fullface yang benar.
4.Pilihlah helm yang tidak terlalu ketat dan tidak terlalu longgar.
5.Jika anda sedang tidur menggunakan kipas angin jangan biarkan kipas angin menerpa wajah secara langsung

Sumber : milis k3lh,medicastore.com,berbagai sumber
dan

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Safety Talk : Awas Bahaya Lumpuh Wajah Atau BELL’S PALSY"

  1. I think your blog is great for reading and thanks for notification on your blog , and I think your blog should be updated again
    sanadomino

    BalasHapus