ERGONOMI KANTOR


Ergonomy adalah ilmu yang mempelajari tentang interaksi antara alat atau fasilitas kerja dengan manusia saat melakukan pekerjaan sehingga pekerjaan yang dilakukan dapat berjalan secara aman, efektif dan efisien. Atau dapat dikatakan bahwa ergonomy adalah aturan kerja dengan peralatannya. Maka ergonomy kantor dapat diartikan sebagai aturan mengenai hubungan atau interaksi antara manusia dengan peralatan kantor saat melakukan pekerjaan di kantor
Pekerjaan dikantor juga dapat membawa dampak yang tidak baik bagi keselamatan & kesehatan karyawan. Untuk itu maka kita perlu mengetahui cara-cara yang aman dan baik dalam menggunakan peralatan kerja dikantor agar terhindar dari kecelakaan dan gangguan kesehatan.


Pada Safety Talks kali ini ergonomy kantor akan kita bahas adalah Kursi.

Kursi selalu dijumpai dihampir semua kantor. Namun sudahkan kita mengetahui cara memakai kursi yang baik dan benar?

Dibawah ini diberikan beberapa gambaran tentang tata cara pemakaian kursi yang baik dan benar:

Mempunyai kursi kerja yang empuk adalah idaman setiap karyawan kantor. Namun kursi yang empuk dapat mendatangkan kecelakaan atau gangguan kesehatan bila dipakai secara tidak benar. Dibawah ini dsampaikan beberapa cara memakai kursi yang baik dan benar adalah sbb:
a.       Pilihlah kursi yang bisa diatur/distel tinggi rendahnya sesuai ukuran tubuh anda
b.      Aturlah tinggi kursi anda tepat dibawah tempurung lutut anda agar kaki anda bisa menyentuh lantai dengan semurna pada saat anda duduk. Hal ini bertujuan untuk menyamaratakan distribusi berat badan anda pada saat duduk agar anda tidak merasa tegang
c.       Duduklah dengan rileks dan jangan tegang.
d.      Usahakan agar punggung anda bisa sandar pada sandaran kursi dengan baik. 
e.       Permukaan kursi harus cukup luas untuk menghindari tekanan hanya pada satu titik
f.       Sandaran kursi akan sangat memberikan kenyamanan pada bahu anda. Sandaran kursi yang empuk akan mengurangi tekanan pada siku anda.

Meskipun anda memiliki kursi yang empuk perenggangan otot saat duduk sangat diperlukan. Disarankan kepada karyawan yang duduk terus menereus selama ½ jam agar melakukan perenggangan bahu dan otot lain dengan cara merentangkan tangan ke kiri dan kanan selama 30 sampai 60 detik.
Hal ini bertujuan untuk:
1.      Meningkatkan sirkulasi peredaran darah
2.      Mengurangi ketidaknyamanan sehubungan dengan posisi duduk
3.      Meningkatkan produtifitas dan mengurangi kesalahan

Untuk mendukung keamanan dan kenyamanan pemakaian kursi, maka sebaiknya pembelian kursi harus melihat design yang cocok bagi orang dan lokasi kerjanya.
dan

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "ERGONOMI KANTOR"